Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar
mengaku senang dan bangga ada 3 pemainnya yang terpanggil tim nasional
Indonesia. Namun menurutnya perlu dipertimbangkan juga karena
pemanggilan timnas bersamaan dengan awal kompetisi Liga Super Indonesia
2013.
“Malah saya senang ya, berarti persib
masih diperhatikan dan dibutuhkan untuk membantu atau menjaga nama baik
tim nasional, terutama untuk persepakbolaan Indonesia. Saya senang dan
bangga. Kalau mau dipanggil 6-7 juga ga ada masalah,” ujar Umuh saat
ditemui setelah memantau tim latihan di Lapangan Futsal Asia Afrika,
Senin (24/12) sore.
Tiga pemain yang terpanggil timnas
adalah I Made Wirawan, M Ridwan dan Atep. Pelatih timnas Nil Maizar
merencanakan pemusatan latihan atau training center (TC) timnas mulai
Januari mendatang untuk persiapan menghadapi Pra Piala Asia 2015.
Diagendakan, timnas melakoni laga perdana pada 2 Februari melawan tim
tuan rumah, Irak.
Sementara LSI akan dimulai pada 5
Januari nanti. Persib sendiri dijadwalkan melakoni pertandingan perdana
pada 13 Januari melawan Persipura Jayapura. Bentrok waktu inilah yang
masih menjadi pertimbangan manajemen tim Persib.
“Cobalah ini KPSI-nya bagaimana, apa
saya kasihkan aja atau saya harus berunding dulu? Kalau sekarang
misalnya diambil timnas tapi tidak bisa memperkuat tim di pertandingan,
repot juga,” ungkap Umuh.
Jika pemanggilan timnas dan pertandingan
di kompetisi tetap berjalan sesuai agenda, Umuh mengaku hal itu tentu
memberi masalah bagi pasukan Jajang Nurjaman.
Ya pasti masalah kalau kita tetap main
di liga. Tapi itu juga perlu dipertimbangkan. Kalau (pertandingan di
kompetisi) kita dipending atau diundur karena pemain-pemain kita TC
umpamanya, ya saya kasihkan,” tutupnya.